Tingkatkan Layanan eGanesha, UPT TIK Selenggarakan Rapat Koordinasi Pengelolaan Server

Pada hari rabu, (8/8) UPT TIK Undiksha melaksanakan rapat koordinasi yang dihadiri oleh seluruh tim UPT TIK. Agenda rapat membahas tentang koordinasi pengelolaan server Universitas Pendidikan Ganesha. Acara dibuka langsung oleh Kepala UPT TIK Kadek Yota Ernanda Aryanto, S.Kom., M.T., Ph.D. dan kemudian dipandu oleh perwakilan tim infrastruktur dan jaringan A.A. Gede Yudhi Paramartha, S.Kom., M.Kom.

Kegiatan rapat diselenggarakan di ruang Vicon UPT-TIK dan telah dimulai sejak Pukul 14.00 wita. Suasana rapat berlangsung secara alot. Seluruh tim melaksanakan dengar pendapat terkait pengelolaan server yang telah dikelola UPT TIK Undiksha.

“Pengelolaan server bertujuan agar server yang telah ada dapat bekerja dengan seefesien mungkin dan bekerja dengan baik tanpa adanya masalah”

Penyampaikan rancangan desain server disampaikan langsung oleh A.A. Gede Yudhi Paramartha, S.Kom., M.Kom. yang juga merupakan dosen informatika. Dalam penyampaiannya, pengelolaan server yang diajukan telah diuji coba sebelumnya dan memperoleh hasil peningkatan yang lebih baik, cepat, dan handal dalam efesiensi waktu dan kecepatan akses server.

Selain membahas pengelolaan server, terdapat pula diskusi terkait permasalahan yang tengah dihadapi UPT TIK, dengar umpan balik implementasi sistem informasi yang telah berjalan, dan beberapa agenda lain tentang pemberian layanan UPT TIK secara prima.

Selanjutnya infrastruktur yang telah dirancang akan segera diimplementasikan dan diharapkan dapat berjalan dengan lebih baik. Terutama dalam menunjang aksesbilitas, efesiensi, keamanan server dan sebagai bentuk peningkatan layanan sistem eganesha kepada civitas akademika.

UPA TIK
UPA TIK
Merupakan anggota tim Divisi Konten dan Multimedia UPT TIK Universitas Pendidikan Ganesha. Saat ini bergeliat dibidang website, videography, design, dan bidang informatika.