Pendaftaran Kembali Mahasiswa Jalur SMBJM Minat dan Bakat (D3) Tahun 2019

Pada hari ini Selasa (21/5), bertempat di Gedung Auditorium Undiksha telah berlangsung pendaftaran kembali bagi mahasiswa jalur SMBJM Minat dan Bakat (D3). Berdasarkan pengumuman sebelumnya, total terdapat 253 calon mahasiswa yang telah ditetapkan lolos jalur seleksi ini. Mahasiswa tersebut berasal 11 Program Studi jenjang diploma lingkungan Universitas Pendidikan Ganesha.

Proses pendaftaran kembali dilaksanakan sama seperti kemarin (20/5), dimana mahasiswa baru wajib melewati 6 loket Pendaftaran Kembali. Tim UPT TIK ikut membantu dalam mensupport jaringan internet dan hadir melayani cetak nim dan informasi sistem di loket 5. Berdasarkan hasil pendaftaran kembali hari ini dapat dilaporkan bahwa sebanyak 181 orang telah melaksanakan daftar kembali  SMBJM Minat dan Bakat di undiksha (dengan memperoleh NIM), dari jumlah total sebanyak 217 orang telah mengisi data UKT.

UPA TIK
UPA TIK
Merupakan anggota tim Divisi Konten dan Multimedia UPT TIK Universitas Pendidikan Ganesha. Saat ini bergeliat dibidang website, videography, design, dan bidang informatika.