BSrE Tinjau Implementasi Tanda Tangan Elektronik Undiksha

Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) telah menerapkan sertifikat elektronik untuk sejumlah pelayanan. Hal tersebut dalam rangka mewujudkan pelayanan yang efektif dan efesien. Lebih dari satu tahun berjalan, implementasi sertifikat elektronik ditinjau oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE)-Badan Siber dan Sandi Negara, Selasa (26/10/2021).

Kegiatan tinjauan berlangsung secara luring bertempat di gedung Video Conference UPT TIK Undiksha, turut hadir dalam kegiatan yaitu Wakil Rektor 1 Undiksha Dr. Gede Rasben Dantes, S.T., M.T.I. mewakili Rektor Undiksha yang berhalangan hadir dan seluruh pimpinan dan staf UPT TIK Undiksha yang bertugas dalam mendukung pelaksanaan TTE.

Peninjauan dilakukan oleh tim yang terdiri atas Elena Sabarina, Taufiq Shokhiful Azhar, dan Affifa Nurrahmawati. Terdapat berbagai agenda yang dilakukan, meliputi penyampaian hasil implementasi sertifikat elektronik oleh Undiksha, klarifikasi sejumlah pertanyaan oleh tim UPT Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) yang diajukan tim BSrE, serta diskusi/masukan implementasi TTE dari BSrE-Badan Siber dan Sandi Negara.

Kegiatan yang dibuka langsung oleh Wakil Rektor 1 Undiksha Dr. Gede Rasben Dantes, S.T., M.T.I berlangsung alot dan lancar. 

“Beberapa sistem yang telah kami aplikasikan dengan sertifikat elektronik ini ada lima. Yang pertama terkait legalisir Ijazah, transkip dan SKPI bagi wisudawan, kemudian ada sistem informasi akademik, kemudian ada sistem remunerasi, kemudian ada sistem e-office baik mobile maupun berbasis web. Kemudian ada juga pengajuan tanda tangan elektronik untuk semua berkas atau dokumen yang bisa dimanfaatkan oleh dosen, pegawai, maupun mahasiswa,” terangnya dalam kegiatan.

Selain berbagai agenda tinjauan, pada kesempatan yang sama dilakukan pula sosialisasi pembaharuan teknologi sistem Esign terintegrasi dengan model layanan Esign On-Premise oleh staf BSrE Taufiq Shokhiful Azhar. Pemaparan materi dan praktikum implementasi program dilakukan langsung di hadapan staf programer UPT TIK Undiksha.

Sistem tanda tangan elektronik undiksha yang telah dilaunching pada akhir tahun 2019 lalu, rencananya akan terdapat penyesuaian modul berdasarkan masukan tim BSre. Lima sistem utama yang akan didaftarkan ulang segera mengimplementasikan dan mengganti modul P12 yang sudah tidak berlaku tahun depan.

Modul Esign yang telah dikembangkan BSrE dipastikan memberikan manfaat implementasi lebih mudah dan jaminan keamanan pengguna lebih baik. Harapannya semoga kedepan penggunaan tanda tangan elektronik meningkat dan dapat bermanfaat bagi seluruh pengguna.

 

UPA TIK Komang Ariasa
UPA TIK Komang Ariasa
Merupakan anggota tim Divisi Konten dan Multimedia UPT TIK Universitas Pendidikan Ganesha. Saat ini bergeliat dibidang website, videography, design, dan bidang informatika.

Pengembangan Sistem Informasi

Kami melayani pengembangan sistem informasi untuk mempermudah pelayanan dan usaha anda, seperti:

  1. Sistem Informasi Absensi Online
  2. Sistem Informasi Akademik
  3. Sistem Informasi Manajemen Dokumen
  4. Sistem Informasi Manajemen Resources
  5. Sistem CBT atau Test Online Berbasis Komputer
  6. Sistem Informasi Eksekutif dan Pendukung Keputusan
  7. Webmail
  8. Aplikasi Mobile
  9. dan Sistem Informasi lainnya sesuai dengan kebutuhan Anda.


Lihat Selengkapnya

Pengembangan Website

Sudah saatnya penyebarluasan informasi melalui media website, kami melayani pembuatan website seperti :
  1. Website Company Profile (Instansi, sekolah, perusahaan, dan lainnya)
  2. Website Seminar/Conference
  3. Website lainnya untuk keperluan Anda


LIHAT SELENGKAPNYA

Layanan Design dan Multimedia

Nikmati tawaran menarik pembuatan konten
  1. Desain Logo
  2. Desain Spanduk/Pamflet/Banner, dll
  3. Video Profile
  4. Produk Multimedia Lainnya.


Lihat Selengkapnya