50 Universitas Terbaik di Indonesia Versi Scimago Institutions Rankings (SIR) Tahun 2022
Capaian Undiksha dalam pemeringkatan SIR tahun 2022

Tahun 2022 SIR mengeluarkan hasil pemeringkatan perguruan tinggi (universitas) terbaik di berbagai negara, termasuk Indonesia. Sebanyak 57 perguruan tinggi di Indonesia masuk dalam pemeringkatan ini. Indikator penilaian untuk menentukan kualitas suatu perguruan tinggi/universitas terdiri dari 3 aspek utama penilaian meliputi riset, inovasi, dan dampak sosial yang kesemuanya diambil dari informasi yang disediakan di laman website masing-masing perguruan tinggi. 

Melansir situs SIR, penilaian dilakukan setiap tahun dari hasil yang diperoleh selama periode lima tahun, yang berakhir dua tahun sebelum edisi pemeringkatan. SIR menyediakan statistik keseluruhan dari publikasi ilmiah dan output lembaga lainnya.

Baca Juga: Cara Aktivasi Zoom Berlisensi Edukasi Undiksha

Setiap indikator tersebut, menurut SIR, telah dihitung dari kombinasi indikator yang berbeda. Riset, inovasi, dan dampak sosial, masing-masing memiliki bobot yang berbeda-beda dalam keseluruhan proses penilaian, di mana riset memegang persentase paling tinggi yakni 50 persen, sisanya adalah inovasi (30 persen) dan dampak sosial (20 persen).

Berdasar penilaian ketiga aspek tersebut, maka SIR menetapkan Universitas Indonesia sebagai universitas terbaik di Indonesia versi The Scimago Institutions Rankings (SIR), yang telah dirilis Senin (4/4/2022). Bagaimana dengan capaian Undiksha

Universitas Pendidikan Ganesha menempati peringkat 5 (ranking inovasi) pada kategori Perguruan Tinggi wilayah indonesia dan secara keseluruhan meraih peringkat 12 Research and Innovation Ranking. Undiksha meraih 46th Overall percentile, 25th Research percentile, 78th Innovation percentile dan 90th Societal percentile. Atas angka tersebut, Undiksha berada di posisi 12 se-Indonesia.

Berikut peringkat 50 besar perguruan tinggi di Indonesia yang masuk dalam Research and Innovation Rangking menurut Scimago Institutions Rangkings 2022.

 

[table id=4 /]
[table id=5 /]
[table id=6 /]
[table id=7 /]

Undiksha tentu terus berbenah untuk mencapai rangking yang lebih baik, untuk itu kami mengajak sivitas akademika, mari tingkatkan kinerja penelitian dosen dan mahasiswa Universitas Pendidikan Ganesha dengan mempublikasikan karya ilmiah hasil penelitian terutama pada jurnal dan conference series bereputasi serta menghasilkan produk-produk inovasi lainnya.

Ayo maju bersama, membangun #undikshaunggul

UPA TIK Komang Ariasa
UPA TIK Komang Ariasa
Merupakan anggota tim Divisi Konten dan Multimedia UPT TIK Universitas Pendidikan Ganesha. Saat ini bergeliat dibidang website, videography, design, dan bidang informatika.

Pengembangan Sistem Informasi

Kami melayani pengembangan sistem informasi untuk mempermudah pelayanan dan usaha anda, seperti:

  1. Sistem Informasi Absensi Online
  2. Sistem Informasi Akademik
  3. Sistem Informasi Manajemen Dokumen
  4. Sistem Informasi Manajemen Resources
  5. Sistem CBT atau Test Online Berbasis Komputer
  6. Sistem Informasi Eksekutif dan Pendukung Keputusan
  7. Webmail
  8. Aplikasi Mobile
  9. dan Sistem Informasi lainnya sesuai dengan kebutuhan Anda.


Lihat Selengkapnya

Pengembangan Website

Sudah saatnya penyebarluasan informasi melalui media website, kami melayani pembuatan website seperti :
  1. Website Company Profile (Instansi, sekolah, perusahaan, dan lainnya)
  2. Website Seminar/Conference
  3. Website lainnya untuk keperluan Anda


LIHAT SELENGKAPNYA

Layanan Design dan Multimedia

Nikmati tawaran menarik pembuatan konten
  1. Desain Logo
  2. Desain Spanduk/Pamflet/Banner, dll
  3. Video Profile
  4. Produk Multimedia Lainnya.


Lihat Selengkapnya