UPT TIK Undiksha Gelar Sosialisi Sistem Informasi Akademik Mahasiswi Kebidanan Undiksha

Pada hari Jumat (5/10) sejumlah 140 orang mahasiswi kebidanan Undiksha hadir ke gedung UPT TIK untuk mengikuti kegiatan sosialisasi penggunaan Sistem Informasi Akademik (SIAK). Kegiatan sosialisasi dibagi kedalam tiga ruangan yaitu ruang video conference, lab timur, dan lab barat UPT TIK yang dipandu langsung oleh anggota Tim UPT TIK yang bertugas.

Sosialisasi dimulai sejak pukul 13.30 WITA dan diawali penjelasan tentang pengenalan Sistem Informasi Akademik, prosedur KRS-an, prosedur KHS-an, dan proses pelaksanaan wisuda. Mahasiswi menyimak langsung pemaparan tim UPT TIK dan mencoba langsung pengoperasian SIAK dalam menunjang kegiatan akademik mahasiswi.

“Mahasiswi kebidanan Undiksha selama ini masih melaksanakan KRS manual, diharapkan melalui sosialisasi ini prosedur akademik secara manual mulai dikurangi dan semua kegiatan akademik mulai tercatat dalam sistem untuk memudahkan kedepannya” ungkap salah satu narasumber sosialisasi.

Pada sosialisasi ini, kegiatan dibagi menjadi 2 sesi, sesi pertama diikuti oleh seluruh mahasiswi angkatan 2018 kebidanan dan sesi kedua diikuti oleh seluruh mahasiswi kebidanan undiksha angkatan 2017.

Lebih lanjut dilaksanakan proses pemaparan mendetail berkaitan tentang  alur KRS online, masing-masing mahasiswi diberikan sesi diskusi untuk bertanya serangkaian penggunaan SIAK Undiksha. Selain web sistem informasi akademik, dilaksanakan juga pengenalan sistem eganesha lainnya seperti kuisioner undiksha, mobile undiksha (eGanesha), dan layanan Single Sign On (SSO) Undiksha.

Dalam kesempatan sebelumnya, telah dilaksanakan pula pelatihan penggunaan SIAK yang diikuti dosen-dosen dilingkungan jurusan kebidanan Undiksha pada Jumat (28/9) bertempat di ruang video conference gedung UPT TIK Undiksha.

UPA TIK
UPA TIK
Merupakan anggota tim Divisi Konten dan Multimedia UPT TIK Universitas Pendidikan Ganesha. Saat ini bergeliat dibidang website, videography, design, dan bidang informatika.